Sehubungan dengan adanya modus penipuan terkait seleksi CPNS dari Tenaga Honorer Kategori II (K.II) yang mengatasnamakan dan/atau menggunakan identitas Pejabat Biro Kepegawaian dan Organisasi Kementerian Perhubungan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab, dengan ini kami mengumumkan :
- Untuk Pengangkatan CPNS dari Tenaga Honorer Kategori II (K.II) telah selesai dilakukan ;
- Selanjutnya, penugasan CPNS dari Tenaga Honorer Kategori II (K.II) sesuai lokasi penempatan, merupakan kewenangan Unit Kerja Eselon I Kementerian Perhubungan ;
- Sampai saat pengumuman ini disampaikan, Kementerian Perhubungan tidak menerbitkan surat panggilan/pemberitahuan terkait pelaksanaan Diklat bagi CPNS Tenaga Honorer Kategori II (K.II) untuk mengikuti Latihan Dasar dan Pemantapan Kepegawaian;
- Pada setiap Pelaksanaan Seleksi dan Pengangkatan CPNS, Kementerian Perhubungan tidak memungut biaya apapun ;
- Kementerian Perhubungan tidak bertanggungjawab terhadap pihak-pihak yang dirugikan sehubungan dengan adanya penipuan yang mengatasnamakan Pejabat Kementerian Perhubungan ;
- Kami menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dan waspada agar tidak terpedaya oleh segala bentuk penipuan;
- Mengingat hal tersebut di atas, saat ini untuk proses seleksi CPNS Kementerian Perhubungan untuk Formasi Pelamar Umum Tahun Anggaran 2014 sedang berlangsung dan PANSELNAS belum mengumumkan hasil Seleksi ;
- Infomasi resmi mengenai Proses Pengadaan CPNS Kementerian Perhubungan hanya melalui situs resmi http://cpns.dephub.go.id atau email : [email protected].
Demikian informasi ini kami sampaikan.
Terima kasih.
Jakarta, 21 November 2014
Ttd
KEPALA BIRO KEPEGAWAIAN DAN ORGANISASI