02 Jun 2020
2516 View
JAKARTA – Kementerian Perhubungan terus intensif menggali masukan dari seluruh stakeholder dalam rangka menyiapkan kebijakan di sektor transportasi menghadapi situasi Kenormalan Baru yang akan diterapkan pasca kondisi pandemi Covid-19 semakin membaik. Kali ini Kementerian Perhubungan melalui Badan Litbang Perhubungan (Balitbanghub) menggandeng para akademisi dari beberapa perguruan tinggi untuk menggali berbagai masukan dan pendapat. Acara diskusi dihadiri Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai keynote speaker. Hadir pula para rektor perguruan tinggi yaitu : Rektor UGM Prof. Panut Mulyana, Rektor UI Prof. Ari Kuncoro, Rektor ITB Prof. Reini. W, dan Rektor ITS Prof. M. Ashari.
-
Biro Komunikasi dan Informasi Publik