(Jakarta, 16/02/2012) Setelah tertunda akibat bencana banjir yang melanda Kota Bangkok, Thailand akhir 2011 lalu, rangkaian pertemuan The 35th APEC Transportation Working Group Meeting akan diselenggarakan di Bangkok, Thailand pada 20-24 Februari 2012 mendatang bertempat di The Imperial Queen's Park Hotel.
The 35th APEC Transportation Working Group ini akan mengikuti format pertemuan Transportation Working Group Meetings sebelumnya, yaitu dimulai dengan Management Group dan Head of Delegations Meeting yang akan berlangsung pada Senin (20/2), diikuti dengan Opening Plennary pada Selasa (21/2). Sementara itu, The Experts Group Meetings akan diselenggarakan pada Selasa, Rabu, dan Kamis (21-23 Februari 2012) dan Closing Plennary akan dilangsungkan pada Jumat (24/2) yang diikuti kemudian oleh technical tour pada sore harinya.
Rangkaian pertemuan The 35th APEC Transportation Working Group di Bangkok mendatang akan menjadi sangat penting untuk memantau kemajuan dan tindak lanjut dari hasil Pertemuan APEC Transportation and Energy Ministers Meeting yang telah diselenggarakan pada September 2011 lalu di San Fransisco, Amerika Serikat.
Rangkaian agenda The 35th APEC Transportation Working Group Meeting mendatang akan terdiri atas :
1. Aviation Experts Group (AEG), yang terbagi atas beberapa Sub Group, yaitu :
- Air Services Sub-Group (AEG-SRV);
- Aviation Safety Sub-Group (AEG-SAF);
- Aviation Security Sub-Group (AEG-SEC);
2. Maritime Experts Group (MEG), yang terdiri atas Maritime Security Sub-Group (MEG-SEC);
3. Land Experts Group (LEG), yang terdiri atas 2 (dua) Sub Group, yaitu :
- Vehicle Standards Harmonization Sub-Group (LEG-VHSG);
- Road Safety Sub-Group (LEG-SAF); dan
4. Intermodal and ITS Experts Group (IIEG). (RS)