(Jakarta, 15/3/2011) Sebanyak 103 orang WNI di Jepang telah diberangkatkan dari Tokyo dengan menggunakan pesawat GA 885 pada pukul 12.00 waktu Tokyo dan dijadwalkan akan tiba di Bandara Soekarno Hatta sekitar pukul 17.50 WIB, Selasa (15/3). Demikian disampaikan Atase Perhubungan KBRI di Tokyo, Nelson Barus melalui telepon kepada Kepala Puskom Publik Kementerian Perhubungan, Bambang S. Ervan.
Lebih lanjut Nelson Barus menyampaikan persiapan pemberangkatan berikutnya untuk besok Rabu (16/3) sebanyak 24 orang WNI dengan menggunakan GA 881.
Sementara itu, sebagai informasi, dari 3000 pelaut Indonesia yang berada di Jepang, 4 orang hilang saat kapal Kinimaru 3 tempat mereka bekerja sedang bersandar di Pelabuhan Siogama di daerah Oita. Saat ini sedang dilakukan pendataan melalui Japan Seaman Union dan agen yang mempekerjakannya. (RY)