(Jakarta, 11/09/09) Departemen Perhubungan akan menggelar rapat koordinasi akhir penyelenggaraan angkutan Lebaran terpadu tahun 2009, hari ini Jumat (11/9). Rencananya, rapat koordinasi akan dilaksanakan pada pukul 13.00 WIB atau seusai pelaksanaan ibadah sholat Jumat. “Pembahasan ini untuk melihat posisi akhir persiapan yang dilakukan oleh masing-masing instansi yang berkaitan,” jelas Kepala Pusat Komunikasi Publik Departemen Perhubungan Bambang S. Ervan, di Jakarta, Kamis (10/9).


 
Fokus pembahasan yang akan diagendakan pada rakor tersebut, papar Bambang, antara lain mengenai sistem pasokan barang kebutuhan pokok ke berbagai daerah. Termasuk persoalan pendistribusian bahan bakar minyak (BBM) dan air mineral selama masa Lebaran. “Serta membahas kesiapan angkutan Lebaran untuk mengangkut para pemudik, dan berbagai fasilitas pendukung lainnya,” lanjutnya.


Pada rapat yang akan dipimpin Menteri Perhubungan Jusman Syafii Djamal ini, Bambang menambahkan, direncanakan akan hadir Menteri Koordinator Perekonomian Sri Mulyani, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Purnomo Yusgiantoro, Menteri Pertanian Anton Apriyantono, dan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu.



Selain itu, dijadwalkan untuk hadir pula Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Bambang Hendarso Danuri dan Panglima Tentara Nasional Indonesia Jenderal Djoko Santoso. ”Rapat ini juga akan menghadirkan sejumlah Gubernur dari daerah-daerah yang masuk dalam wilayah angkutan Lebaran,” tandas Bambang. (DIP)