(Jakarta, 5/4/2012) Pertemuan The 5th IMT-GT (Indonesia, Malaysia, Thailand Growth Triangle) Working Group Meeting on Infrastructure and Transportation akan dilaksanakan pada 11-12 April 2012 di Batam, Indonesia. Direncanakan akan dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan, M. Iksan Tatang,  sidang  ini merupakan pertemuan lanjutan dari  The 4th IMT-GT  Working Group Meeting on Infrastructure and Transportation yang telah dilaksanakan di Bangkok, Thailand pada tanggal 9-10 Mei 2011.

Indonesia, Malaysia, Thailand Growth Triangle ditujukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, peningkatan perdagangan, pariwisata, investasi dan menjalin kerjasama antara negara-negara di wilayah IMT-GT, serta mencari potensi daerah yang dapat dikembangkan dalam kerangka kerjasama IMT-GT. Kerjasama IMT-GT di bidang transportasi dan infrastruktur merupakan forum kerjasama terkait dengan infrastruktur jalan dan transportasi darat, laut udara dan perkeretaapian, terutama mengenai tindak lanjut proyek-proyek yang telah diidentifikasikan dalam Implementation Blueprint (IB) tahun 2012-2016. Hasil pertemuan The 5th IMT-GT Working Group Meeting on Infrastructure and Transportation ini akan dilaporkan pada pertemuan para pejabat tingkat senior IMT-GT (Senior Official Meeting/SOM).

Poin-poin pembahasan yang akan dibahas dalam pertemuan mendatang diantaranya adalah mengenai perkembangan status proyek infrastruktur seperti proyek pembangunan jalan dan jembatan, perkembangan status Fasilitasi Transportasi Darat melalui Mutual Recognition of Road Vehicle Registration, Transport Operating License and Inspection Certificate Project, melanjutkan dukungan terhadap proyek-proyek infrastruktur Joint Business Council (JBC), melanjutkan dukungan terhadap perkembangan Priority Connectivity Projects (PCP) dan perkembangan Implementation Blueprint (IB) 2012-2016. Proyek-proyek infrastruktur dan transportasi dalam PCP tersebut nantinya akan menjadi proyek-proyek yang mendukung pelaksanaan Master Plan on ASEAN Connectivity (MPAC). 

IMT-GT Working Group Meeting merupakan pertemuan rutin tahunan yang dilaksanakan secara bergilir di antara negara-negara anggota IMT-GT. Pada pertemuan tersebut direncanakan akan hadir pula perwakilan dari Asian Development Bank (ADB), Joint Business Council (JBC) masing-masing negara anggota IMT-GT, Center for IMT-GT (CIMGT) Sub Region Cooperation dan Pemerintah Daerah setempat di wilayah IMT-GT. (AR)