(Jakarta, 20/6/10) Menhub Freddy Numberi menghadiri acara Penanaman Satu Juta Pohon, Olah Raga Bersama dan Pemberian Bingkisan kepada anak-anak sekolah yang diselenggarakan oleh Ditjen Perhubungan Laut di Taman Impian Jaya Ancol pada Minggu, 20 Juni 2010. Kegiatan yang bertujuan untuk menjaga dan melindungi lingkungan maritime serta gerakan kepedulian social tersebut  juga dihadiri  oleh  Wakil Menhub Bambang Susantono, Dirjen Perhubungan Laut, Sunaryo serta para pejabat eselon I dan II Kementerian Perhubungan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Menhub mengajak seluruh jajarannya, khususnya jajaran Ditjen Perhubungan Laut  beserta keluarga untuk lebih sadar akan dampak langsung perubahan iklim, pemanasan global dan kerusakan lingkungan hidup yang terjadi di sekitar kita. “ Sebab, menjaga dan melestarikan lingkungan hidup bukan hanya menjadi tugas pemerintah saja tetapi menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama”, ajak Menhub.

Menhub mengungkapkan bahwa kegiatan Penanaman Sejuta Pohon merupakan salah satu arahan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono kepada seluruh pemangku kepentingan untuk  berperan aktif dalam menjaga lingkungan terutama bagi lingkungan pantai di seluruh Indonesia. “Acara Penanaman Sejuta Pohon yang dipadu dengan kegiatan social dan olahraga merupakan hal yang luar biasa manfaatnya”, tegas Menhub.  Selain diadakan di Jakarta, kegiatan ini juga dilaksanakan di seluruh Unit Pelaksana Teknis Ditjen Perhubungan Laut di seluruh Indonesia, yaitu: seluruh Kantor Adpel Pelabuhan , Kantor Pelabuhan, Distrik Navigasi dan Pangkalan Armada.

Pada acara ini, Ditjen Perhubungan Laut  juga memberikan 1.400 bingkisan berupa peralatan sekolah kepada putra-putri pegawai Ditjen Perhubungan Laut yang telah memasuki usia sekolah, mulai  dari TK hingga Perguruan Tinggi dengan tujuan untuk memacu motivasi anak-anak tersebut agar lebih berprestasi. Selain itu, acara yang dimulai sekitar pukul 06.00 WIB pagi ini juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize bagi para peserta.    Dalam rangka menjalin komunikasi dengan  Unit Pelaksana Teknis di daerah yang melaksanakan kegiatan serupa, Menhub juga sempat melakukan teleconference dengan Adpel Teluk Bayur serta Tanjung Perak. (RF)