JAKARTA. Hari pertama puasa di bulan Ramadhan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyempatkan melakukan sidak di Terminal Bus Kalideres di Jakarta Barat, Sabtu (27/5). Hasilnya dari laporan sejumlah penumpang masih ditemui adanya calo tiket bus yang berkeliaran di Terminal Kalideres.

“Ada penumpang yang melapor kalau masih banyak calo di terminal, saya tugaskan kepada Kepala Terminal untuk buat spanduk dilarang ada calo dan berkoordinasi dengan Polsek setempat,” kata Menhub Budi yang didampingi Dirjen Perhubungan Darat Pudji Hartanto.

Pada kesempatan ini Menhub sempatkan diri untuk berdialog dengan sejumlah penumpang dan awak bus. Selain itu Menhub Budi juga sempat menjajal sendiri naik ke bus untuk mengecek kelaikan bus seperti fungsi rem, lampu, lampu sein, klakson, hingga surat tanda lolos pengujian berkala (KIR).

“Dari apa yang kami lihat, pengamatan terhadap kendaraan, sudah baik jadi rata-rata bus punya (sudah) KIR, sesuai informasi tadi katanya untuk (waktu) uji KIR waktunya relatif pendek, saya apresiasi Dishub sudah bisa lakukan, harus dipertahankan,” kata Menhub Budi.

Secara khusus, jelang masa angkutan lebaran beberapa minggu lagi Menhub meminta kepada Kepala Suku Dinas Perhubungan setempat untuk melakukan koordinasi dengan perusahaan otobus atau PO yang ada. Menhub meminta agar bus-bus diendapkan terlebih dahulu.

“Menghadapi Lebaran di Terminal Kalideres ini (jumlah penumpangnya) akan tiga kali lipat, maka kepada Kasudin saya minta kordinasi, sebaiknya bus yang datang itu diendapkan dulu, dan keberangkatan dipercepat, supaya kalau tiga kali lipat tetap menampung,” jelas Menhub.

Menhub Budi meminta kepada jajaranya untuk melayani warga masyarakat yang akan mudik dengan sebaik-baiknya, “saudara kita yang akan mudik itu setahun sekali, kalau kita melayani kurang bagus itu ngga bener, saya janji kepada teman-teman, Lebaran akan kesini tapi ga akan saya kasih tau kapannya,” pungkasnya. (GD/TH/BS/JAB)