(Balikpapan, 2/10/2011) Kelompok Terbang (Kloter) pertama sebanyak 323 calon jemaah Haji asal Kalimantan Timur diterbangkan oleh Garuda Indonesia melalui Bandar Udara Internasional Sepinggan pada Minggu (2/10).Kloter pertama yang terdiri dari 267 orang calon jemaah haji asal Kota Balikpapan dan 51 orang calon jemaah haji dari Kabupaten Malinau ditambah seorang dokter dan empat petugas paramedis secara resmi dilepas oleh Gubernur Kaltim, Dr. H. Awang Faroek Ishak di Asrama Haji Embarkasi Balikpapan, Minggu(2/10) dan diterbangkan menggunakan pesawat Boeing 767-300, yang disewa PT Garuda Indonesia dari Thomas Cook, maskapai penerbangan asal Inggris.

Embarkasi Haji Balikpapan tahun 2011 ini menampung sebanyak 5873 orang calon jemaah haji yang merupakan gabungan dari tiga provinsi Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Utara.

Untuk masa keberangkatan embarkasi Balikpapan dimulai sejak 2 Oktober – 30 Oktober 2011 sebanyak 19 kloter yang terbagi dalam 24 gelombang dan masa pemulangan akan dimulai dari tanggal 12 November – 12 Desember 2011 dan kloter pertama tersebut merupakan Gelombang pertama yang memuat Kloter pertama sampai dengan kloter enam, ujar Sanusi, Ketua Penyelenggara Panitia Ibadah Haji (PPIH).

Dalam sambutannya, Gubernur Kalimatantan Timur, Dr. H. Awang Faroek Ishak berharap jamaah haji asal Kaltim ini menjadi haji yang mambrur dan meningkatkan ketaatan beribadah dan berperilaku yang baik setelah menjadi haji nanti serta mampu menjaga nama baik Bangsa dan Negara Indonesia serta nama baik daerah Kalimantan Timur di Negara lain.
Sementara itu menurut Pubjobroto, Vice President Corporate Communication Garuda Indonesia dalam siaran persnya di Jakarta, (2/10), penerbangan kloter pertama calon jemaah haji Indonesia dilakukan serentak di delapan embarkasi dari sembilan embarkasi yang dilayani oleh Garuda Indonesia pada tahun ini.
Delapan embarkasi yang mulai menerbangkan calon jemaah haji tersebut adalah embarkasi Jakarta, Banda Aceh, Medan, Padang Pelembang, Solo, Balikpapan dan Makassar. Sementara Banjarmasin akan melaksanakan kloter pertama pada tanggal 6 Oktober 2011.

Ditambahkannya lagi bahwa pelaksanaan phase pertama (keberangkatan) penerbangan haji tahun 2011/1432H ini dimulai pada 2 Oktober  hingga 31 Oktober 2011 sementara phase kedua (pemulangan) akan dilaksanakan pada tanggal 11 November – 11 Desember 2011.

Pada musim haji 2011/1432H ini, Garuda Indonesia akan menerbangkan sebanyak 113.903 calon jemaah haji yang tergabung dalam 299 kelompok terbang (kloter) dari 9 embarkasi, yaitu embarkasi Banda Aceh (873 jemaah), Medan (8500 jemaah), Padang (7873 jemaah), Palembang (7.721 jemaah) Jakarta (23.016 jemaah), Solo (33.813 jemaah), Banjarmasin (5.680 jemaah), Balikpapan (5.876 jemaah) dan Makasar (16.551 jemaah).
Sebanyak 14 pesawat berbadan lebar yang terdiri dari tiga pesawat B-747 (kapasitas seat 455), satu pesawat B-767 (325 seat), dua pesawat A 330-300 (375 seat) dan delapan pesawat A 330-200 (360 seat) akan dioperasikan untuk memberi layanan terbaik keberangkatan dan kepulangan bagi calon jemaah haji. Selain itu semua penerbangan haji tersebut akan dilayani oleh awak kabin yang direkrut dari daerah asal embarkasi sebanyak  622 atau sebesar 91% dari total  sebanyak 687 orang awak kabin, tambah Pujobroto. (YS)